Rabu, November 07, 2007

Serial Peluang Sedekah


Setelah menulis serial peluang korupsi, saya mencoba menuliskan pengalaman dan pengamatan saya tentang banyaknya peluang berbuat baik.

Serial peluang korupsi saya tulis demi kehati-hatian kita dalam mencari rizki yang bersih. Sebagian kita sering terjebak dalam kegiatan mencari rizki yang berlebihan sehingga tidak melihat rambu-rambu yang telah terpasang dalam dada kita. Atau pura-pura tidak melihat. Berbagai dalih dilontarkan demi merebut kesempatan dan peluang yang berseliweran di depan mata. Sehingga terpaksa harus mematikan alarm dalam dada itu. Karena sudah tidak sesuai lagi dengan zaman dan tempat. Patuh pada rambu-rambu berarti akan tergilas dalam persaingan.

Serial peluang korupsi, sekali lagi saya tulis agar kita kembali kepada fitrah kita. Kembali kepada kecenderungan asasi yang telah ditetapkan Allah. Kecenderungan berbuat baik dan sakit jika harus menabrak rambu-rambu hati nurani.

Salah satu fitrah kita adalah berbuat baik di mana-mana. Kalau ada peluang korupsi, peluang menyimpang. Maka pasti ada banyak pula peluang berbuat baik. Peluang bersedekah. Kata Allah dalam surat Asy-Syams: Fa alhamaha fujuraha wa taqwaha. Allah telah mengilhamkan jalan kefasikan dan ketaqwaan. Sungguh beruntung orang mensucikan diri dan merugilah orang yang mengotorinya.

Serial peluang bersedekah adalah catatan pengamatan saya bagaimana orang bersedekah dengan melakukan aktifitas yang sama sekali jarang kita pikirkan. Silakan menyimak. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar: